A N D H I K A R A Y A
tips foto lamaran kerja

Tips Foto Lamaran Kerja


Sebelum anda melakukan lamaran kerja, banyak sekali hal yang harus anda persiapkan salah satunya adalah Foto Lamaran Kerja. Foto tentang diri anda sebagai salah syarat utama dari setiap perusahaan / instansi agar dapat mengenali anda melalui foto yang dilampirkan di berkas anda. Usahakan foto anda harus yang terbaik agar dapat meningkatkan ketertarikan pihak perusahaan / instansi untuk memanggil anda mengikuti tes penerimaan kerja. Jangan menyepelekan hal ini ! karena foto anda juga sebagai bahan pertimbangan perusahaan / instansi dalam menilai penampilan anda. Dapat dikatakan bahwa foto anda sangat menentukan di profil lamaran atau data pribadi anda. Berikut adalah tips foto lamaran kerja agar menarik dilihat oleh HRD perusahaan atau instansi.

Buat Foto Lamaran Kerja Terbaru

Usahakan buatlah foto terbaru diri anda.  Beberapa instansi / perusahaan biasanya membutuhkan foto CV / pas foto terbaru anda. Hal ini dikarenakan agar perusahaan dapat mengenal lebih dekat tentang data pribadi terbaru anda. Selain data pendidikan dan pengalaman kerja terbaru tentunya perusahaan membutuhkan foto diri anda yang terbaru. Bisa jadi tampilan wajah anda berbeda ketika berfoto beberapa tahun lalu, dan saat ini. Jadi sebaiknya berikan foto anda yang terbaru.

Ukuran Foto Lamaran Kerja

Sebelum anda melakukan sesi pemotretan untuk foto lamaran kerja, anda harus mencari tau informasi tentang ukuran foto yang akan anda lampirkan di berkas lamaran kerja. Biasanya setiap perusahaan / instansi telah menentukan ukuran foto / resolusi foto jika pendaftaran melalui online. Pada umumnya standart ukuran foto untuk melamar kerja ada 2 yaitu

  • Ukuran 4 cm x 6 cm : untuk foto setengah badan
  • Ukuran 4R (10,2 cm x 15,2 cm) : untuk foto full badan

Ukuran 4R dibutuhkan jika perusahaan / instansi membutuhkan foto full badan. Jika tidak ada persyaratan tertentu mengenai ukuran foto setengah badan maka anda dapat menggunakan ukuran standart yaitu 4 cm x 6 cm (setengah badan) atau menggunakan ukuran foto lainnya sesuai dengan kebutuhan anda.

Jika Anda ingin melihat cara membuat surat lamaran kerja yang baik dan benar dapat melihat videonya dibawah ini :

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=pV6jFsIHxlE[/embedyt]


Warna Background Foto

Tidak ada persayaratan tertentu tentang warna background foto untuk melamar kerja. Akan tetapi anda harus mencari informasi terlebih dahulu persyaratan foto yang dibutuhkan oleh perusahaan / instansi yang akan anda lamar. Jika tidak ada persyaratan warna background foto, anda dapat meminta kepada pihak fotografer / studio foto menggunakan warna background foto yang netral seperti warna merah, biru atau putih. Warna netral tidak akan menghilangkan fokus bagi pihak penerima lamaran anda untuk melihat diri anda di berkas lamaran, sehingga dapat lebih mengenal pribadi anda. Berikut contoh warna background foto yang bisa anda pilih.

tips foto lamaran kerjaFoto oleh Andhika Raya Studio


Baju Harus Formal

Dari banyak orang yang akan melakukan foto di studio atau perorangan, masih saja banyak yang bingung baju seperti apa yang harus dikenakan. Pakai jas atau tidak ? Warna baju putih atau tidak ?. Tidak perlu bingung tentang baju yang harus dikenakan untuk melamar kerja terutama untuk fresh graduate yang belum memiliki pengalaman kerja. Anda cukup sediakan baju yang bersifat formal (hem berkerah). Bagi anda yang belum memiliki hem yang formal anda dapat menyiasatinya dengan meminjam / menyewa jas di tempat anda foto. Jangan sekali – kali anda menggunakan kaos yang berkerah. Karena banyak instansi / perusahaan yang tidak merekomendasikan menggunakan baju kaos yang berkerah. Mengenai warna baju, anda dapat gunakan warna baju yang netral (tanpa ada corak) dan cerah. Seperti warna hem putih, abu-abu, biru muda, coklat muda dan warna-warna cerah lainnya. Usahakan jangan menggunakan warna yang gelap atau terlalu mencolok agar foto anda terkesan elegan dan rapi.

tips foto lamaran kerja

tips foto lamaran kerjaFoto oleh Andhika Raya Studio

Harus Tampil Natural

Tips foto lamaran kerja selanjutnya yaitu anda harus tampil secara natural agar foto anda mencerminkan kepribadian anda. Tampil yang natural dapat diartikan bagaimana kita memperlihatkan diri kita berwibawa dan cantik bagi wanita tanpa harus menggunakan make up yang berlebihan. Anda cukup mempersiapkan diri lebih tampan dan cantik daripada keseharian anda pada umumnya. Bagi laki – laki hindari penggunaan anting atau tindik di telinga atau hidung. Sedangkan bagi wanita yang berhijab maupun tidak berhijab hindari penggunaan perhiasaan yang berlebihan. Usahakan tidak menggunakan perhiasaan terlebih dahulu pada saat foto agar anda terlihat lebih natural dan resmi.

Tidak Menggunakan Make Up yang Mencolok

Kebiasaan setiap wanita sebelum foto yaitu menggunakan make up yang berlebihan. Make up boleh tetapi ditujukan sesuai dengan kebutuhan anda. Jika anda akan melakukan foto melamar kerja usahakan jangan menggunakan make up yang mencolok. Tips ini sangat bermanfaat bagi setiap wanita karena terkadang selalu ingin tampil di depan kamera yang lebih cantik dengan menggunakan make up yang mencolok. Anda tidak diwajibkan menggunakan make up yang mencolok karena make up yang terlalu mencolok dapat membuat foto anda terlihat lebih berbeda. Bagi wajah anda yang berminyak anda hanya disarankan menggunakan bedak yang bisa mengurangi minyak tanpa harus menggunakan bedak yang berlebihan, sedangkan bagi laki-laki bisa mempersiapkan diri dengan mencuci wajah terlebih dahulu agar tampil lebih segar.

Selain itu khusus bagi wanita disarankan untuk menghindari penggunaan shimmer karena shimmer dari make up dapat membuat foto terlihat lebih buruk dan shimmer yang terlalu tebal dapat membuat efek seperti glitter saat wajah terkena lighting studio. Selain itu apabila memiliki warna kulit yang gelap tidak perlu memakai translucent powder, meskipun translucent powder dapat membuat wajah lebih cerah dan kering (tidak berminyak). Alasannya yaitu penggunaan bedak tersebut akan membuat efek warna wajah di foto menjadi warna abu – abu. Jika ingin menggunakan lipstik usahakan menggunakan warna lipstik yang soft (tidak terlalu mencolok).

Rambut Panjang Diuraikan ke Belakang

Pada umumnya wanita yang tidak berhijab memiliki style rambut panjang yang diuraikan ke depan. Hal ini sangat tidak direkomendasikan jika rambut anda diuraikan ke depan saat melakukan sesi pemotretan. Anda harus menguraikan rambut ke belakang agar terkesan lebih rapi. Karena obyek yang di ambil olek kamera hanya berfokus pada wajah dan badan anda. Selain itu rambut yang diuraikan ke depan dapat menutupi bagian telinga, bahu dan mata anda. Bagi anda yang memiliki tipe rambut ikal atau bergelombang anda tidak perlu meluruskan rambut terlebi dahulu, anda dapat merapikan rambut dengan cara membasahi atau menggunakan spray kemudian diuraikan ke belakang.

tips foto lamaran kerjaFoto oleh Andhika Raya Studio


Bagi Laki – Laki Harus Merapikan Rambut

Bagi seorang laki-laki yang memiliki rambut panjang harus merapikan rambut dengan cara membasahi atau memakai minyak rambut dan disisir agar terlihat rapi. Usahakan tidak ada rambut yang menutupi dahi dan telinga anda. Jangan menyisir rambut ke arah atas seperti bentuk kerucut atau membuat poni di depan yang terlalu panjang, Anda harus menyisir rambut ke arah samping atau sesuai dengan style rambut anda dengan catatan harus rapi dan formal. Gunakan style rambut yang sewajarnya. Beberapa perusahaan / instansi mensyaratkan rambut calon pekerja berwarna hitam / tidak disemir warna-warni. Usahakan warna rambut anda tetap berwarna hitam.

tips foto lamaran kerjaFoto oleh Andhika Raya Studio

Hijab Harus Rapi

Bagi wanita tidak perlu menggunakan hijab yang mahal. Bagi anda yang berhijab anda cukup merapikan posisi hijab anda agar tidak terlihat acak-acakan dan lebih formal. Posisi hijab jangan sampai terlalu menutupi dahi anda, selain itu jangan sampai rambut anda ada yang terlihat dan jangan sampai terlalu menutupi pipi anda. Gunakan hijab yang mudah mengikuti bentuk wajah anda sehingga dapat memperlihatkan bentuk telinga anda. Jika anda menggunakan hijab yang panjang usahakan kedua ujung hijab anda di posisikan ke belakang sehingga terlihat lebih rapi.

Penggunaan warna hijab tentunya juga berpengaruh terhadap foto anda. Untuk foto yang bersifat resmi gunakan hijab yang tidak bermotif dengan warna yang netral (tidak mencolok). Anda juga dapat mengikuti persyaratan penggunaan hijab sesuai dengan ketentuan perusahaan / instansi yang anda tuju. Karena beberapa perusahaan / instansi memiliki kriteria warna tertentu yang sudah menjadi kebijakan dari perusahaan / instansi tersebut.

Baju / Kemeja Harus Rapi

Biasanya hal yang sering terlewatkan saat sesi pemotetan yaitu kita sering tidak memperhatikan kerapian baju / kemeja yang dikenakan. Usahakan baju / kemeja yang dikenakan tidak ada lekukan atau dalam bahasa lain “tidak rapi”. Selain itu anda juga harus memperhatikan bentuk kerah kemeja. Kerah pada kemeja tidak boleh ke atas dan tidak boleh ada lekukan agar kesan foto anda yang formal lebih maksimal.

Memakai Kacamata atau Tidak

Banyak yang masih bingung apakah kita diperbolehkan menggunakan kacamata atau tidak saat melampirkan foto lamaran kerja. Sebenarnya tidak ada peraturan mengenai diperbolehkan atau tidak menggunakan kacamata. Jika di persyaratan lamaran kerja tidak ada syarat harus menggunakan kacamata maka anda yang berkacamata aktif diperbolehkan untuk menggunakan kacamata. Tetapi bagi anda yang memang tidak berkacamata aktif maka sebaiknya tidak perlu menggunakan kacamata saat foto.

Ekspresi Wajah yang Paling Pas untuk Anda

Setelah anda mempersiapkan hal-hal diatas dengan baik, pada saat sesi pemotretan anda harus menunjukkan ekspresi wajah yang pas untuk anda. Hal ini dikarenakan pada saat sesi pemotretan, obyek yang paling utama yang dibidik oleh viewfinder (jendela bidik) kamera adalah wajah. Anda harus menampilkan ekspresi tersenyum yang tidak berlebihan. Kesan yang ditimbulkan saat wajah tersenyum adalah tidak kaku, ekspresif, tidak sedih, tidak merenung dan tidak melamun. Meskipun kondisi kita di saat foto sedang grogi ataupun lagi ada masalah usahakan tetap tampil tersenyum yang tidak memperlihatkan gigi kita. Anda dapat berlatih terlebih dahulu di depan kaca agar anda dapat bisa berekspresi yang resmi pada saat foto.

tips foto lamaran kerjaFoto oleh Andhika Raya Studio

Posisi Kepala Harus Ke Depan

Kepala merupakan pusat obyek bidikan lensa kamera saat melakukan foto lamar kerja. Masih banyak fotografer atau orang yang berfoto kurang memperhatikan posisi kepala. Masih ada posisi kepala yang miring, menghadap ke atas bahkan posisi kepala bergaya selfie. Sebaiknya posisi kepala haru lurus menghadap ke depan (ke arah lensa kamera) tidak miring, tidak menunduk, dan terlalu melihat atas. Kepala anda harus lurus melihat ke depan sesuai dengan tinggi badan anda.

Sebagai fotografer yang baik anda harus memperhatikan setiap detail posisi kepala client anda yang akan berfoto formal (resmi). Hal ini ditujukan agar foto client anda terlihat bagus dan maksimal. Sebagai ilustrasi anda dapat lihat contoh foto seperti berikut :

tips foto lamaran kerja

tips foto lamaran kerjaFoto oleh Andhika Raya Studio

Posisi Badan Tegak dan Tangan Lurus Ke Bawah

Tips foto lamaran kerja selanjutnya yaitu posisikan badan anda tegak sempurna. Agar badan kita bisa tegak, anda dapat memposisikan kedua tangan anda ke bawah. Dan anda harus menyamakan posisi kedua bahu agar tidak terlihat membungkuk. Jangan membuat posisi tangan yang memegang pinggul atau tangan yang diangkat agar kemeja dan jas yang anda digunakan tidak terlihat kerutan. Posisi tangan sikap sempurna seperti baris-berbaris dapat menyebabkan badan anda akan tegak sempurna. Anda dapat melihat posisi badan sudah tegak atau belum dapat anda lihat pada saat anda berkaca dalam keadaaan berdiri tegak sedikit miring seperti ilustrasi foto berikut :

tips foto lamaran kerjaFoto oleh Andhika Raya Studio

Carilah Studio Foto Terbaik di Kota Anda

Tips foto lamaran kerja yang terakhir yaitu anda disarankan untuk mencari studio foto terbaik di kota anda. Usahakan anda melampirkan foto dari hasil foto studio. Jangan sekali-kali menggunakan studio foto yang menghasilkan foto kurang maksimal. Anda dapat melihat portofolio dari setiap studio foto bagaimana hasil-hasil kualitas foto di studio tersebut agar anda tidak kecewa di lain hari. Kenapa harus di studio foto ? Studio foto lebih memiliki peralatan fotografi yang lengkap dari sisi penggunaan kamera Full-Frame, teknik pencahayan studio (lighting studio) yang tepat dan fotografer profesional yang dapat mengarahkan anda untuk foto yang baik.

Ada Promo dan Diskon menarik untuk anda

[adinserter block=”6″


Jika anda ingin mencari jasa foto lamaran kerja terbaik di kota Jember anda dapat menghubungi Andhika Raya Studio
dengan cara mengunjungi webiste kami andhikaraya.com atau menghubungi kami dengan cara berikut:

tips foto lamaran kerja

atau melalui instagram kami :

tips foto lamaran kerja